Ringkasan
Program pembinaan dan kaderisasi katekese Prodiakon Gereja Santa Odilia Paroki Citra Raya, diadakan untuk semua Prodiakon masa bakti 2018 – 2021. Program dilaksanakan dalam 5 kali pertemuan dengan masing masing pertemuan sekitar 4 jam. Pertemuan dilakukan satu kali dalam satu bulan sejak bulan Mei 2019. Pembawa materi diambil dari internal Paroki yang sudah menjalani training for trainer dan dari luar Paroki. Dapat disebutkan disini beberapa pembawa materi Bp. Philemon, Bp. Antimus, Bp. Riyanto, Sr. Adriani CB, Bp. Petrus Danan dll.
Program ini dilaksanakan guna melengkapi dan menambahkan pengetahuan Prodiakon sehingga diharapkan mampu berkarya dalam pelayanannya dalam lingkup keluarga, lingkungan dan gereja. Materi yang diberikan meliputi Ajaran Gereja, Transubstantio, Participative Communion, Leadership dan komitmen, serta mengamalkan Pancasila. Program dibuka oleh Pastor Asran SSCC pada bulan Mei 2019 dan sebagai penutup, diadakan rekoleksi pada tanggal 24 November yang diakhiri dengan Misa Peneguhan oleh Pastor Richard SS.CC
Hasil yang dicapai
Feedback dari peserta setelah menjalani program ini antara lain
- Lebih percaya diri karena mendapat pengtahuan tambahan
- Semakin termotivasi untuk melayani
- Semakin menyadari tugas tugas sebagai Prodiakon
- Mendapatkan tambahan wawasan tentang kekatolikan
- Bisa lebih mengenal antar Prodiakon sehingga bias saling lebih menguatkan